ICONEV 2009 di Wisma El-Roy Bandungan

Tidak terasa keluarga besar Internet Club telah memulai pada kepengurusan yang baru. Pada tahun ajaran 2009/2010 ini, IC telah memiliki staf-staf baru yang dibagi ke dalam 3 departemen , yaitu Litbang, Internal, dan Eksternal. Dengan adanya kepengurusan dan anggota baru ini, perlu disatukan misi dan misinya untuk mengarungi kepengurusan  selama 1 tahun ke depannya.

Iconev atau Internet Club One Vision merupakan acara tahunan IC yang bertujuan untuk menyatukan misi dan visi semua anggota internet Club, baik anggota inti, manager, hingga staff. Iconev tahun ini diadakan pada tanggal 5-6 Desember 2009. Acara yang diadakan di Wisma El_roy Bandungan ini berjalan cukup lancar. Acara yang dimulai pada Sabtu sore, sempat dibuka oleh pihak kampus, yaitu Dekan FTI bapak Dwi Agus. Acara dilanjutkan dengan materi dari para Senior dan Alumni dari Internet Club, serta ada pula materi dari pihak kampus yang dibawakan oleh Pak Tino, tidak ketinggalan materi seru tentang Sex Edukasi yang dibawakan oleh Mas Slamet Riyadi (Slam) dari PILAR PKBI .

Pada acara Minggu pagi dilanjutkan dengan outbond, acara yang berguna untuk melatih kerjasama ini berlangsung cukup seru dan menarik. Sampai pada acara terakhir yaitu pembagian kartu anggota IC yang dibagikan kepada para Staff baru. Dengan selesainya ICONEV bukan berati selesai juga semangat dan kebersamaan di IC, namun disitulah awal dari semangat dan kebersamaaan untuk memajukan IC, Semangat Bro..!!

Tak lupa panitia mengucapkan terima kasih kepada para Alumni dan Senior : Bang Jo, Mbak Nia, Mas Zakky, Mas Dika, Mas Udin, Mas Fahmi, mbak Fifit, Mas Slam (Pilar PKBI) , serta ucapan terima kasih kepada Perwakilan kampus Unisbank yaitu pak Tino dan Pak Dwi Agus. Serta semua pihak yang telah membantu dan mendukung terselenggaranya Iconev di tahun 2009 ini.

3 thoughts on “ICONEV 2009 di Wisma El-Roy Bandungan

  1. Selamat kepada para staff yang telah mengikuti acara ICONEV. Selamat bergabung. Mari kita satukan langkah, satu kekuatan untuk membuktikan bahwa kita bisa dan kita mampu untuk membangun organisasi kita menjadi organisasi Internet Club yang muda, kreatif, inovatif, dan porfesinal. Semangat!!!

Tinggalkan Balasan ke fahmi Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *